Thursday 24 January 2013

Bukan Sekedar Keluarga

Gravity>Ragnarok Online>Data>ScreenShot

Seketika itu juga kenangan itu terpanggil
Cest La Vie, sebuah frase berbahasa Perancis
Tidak, lebih dari itu, adalah ikatan keluarga tanpa darah...

Cest La Vie
Saya merupakan penggemar berat Ragnarok Online. Betul, game itu sempat booming pada tahun 2004-2010. Saya berani jamin, itu adalah game online tersukses di dunia. Buktinya apa? Ragnarok World Championship rutin digelar setiap tahun sejak 2004 hingga sekarang.
Terlihat berlebihan ketika seorang remaja bermain game online hingga lupa waktu. Mungkin yang terlintas di pikiran orang adalah apa yang diharapkan dari sebuah permainan di dunia maya. Anda tentu tidak akan mendapatkan jawabannya sebelum Anda sendiri mencari jawaban tersebut.

Saya bergabung dalam sebuah guild bernama Cest La Vie. Disana saya menemukan "keluarga" baru. Saya bangun Guild ini bersama sang pemilik yang kebetulan adalah pasangan suami istri yang sudah mapan. Banyak pengalaman yang mereka ceritakan pada saya. Waktu senggang selalu saya habiskan bersama. Online untuk levelling, Hunting barang langka, PVP (Player versus Player), WoE (War of Emperium), atau sekedar bertemu teman-teman maya saya dan bercerita apa yang terjadi pada hari itu. 

Kami bangun Cest La Vie mulai dari nol, hingga pada masanya merupakan salah satu guild terkuat di Indonesia. Entah berapa rupiah yang kami habiskan di game ini. Disini juga saya belajar memegang kepercayaan, memegang amanah. Bayangkan, Character game yang saya pegang merupakan pemberian "orang tua" saya di game, bernilai jutaan rupiah. Dan jika Khilaf, mungkin saya bisa saja menjual equip karakter tersebut, dan lari. toh saya tidak pernah bertemu dengan mereka.

Defend Our Castle During the War

Namun, rasa kekeluargaan yang kami bangun membuat rasa serakah itu berubah menjadi loyalitas. Ketika ada yang menghina Cest La Vie, mungkin saya ada di barisan terdepan ketika mengajukan Perang By-one guild. Walaupun pada akhirnya, Herlina dan Heriyanto, nama pasangan tersebut, selalu mengedepankan musyawarah dalam penyelesaian konflik.

Terlalu panjang jika saya ceritakan semua disini. banyak teman yang saya kenal di game ini. yang memberi warna dalam hidup saya. ini gak lebay, RO memberikan kesenangan tersendiri bagi saya.

Terimakasih Tante Lina, Om Heri, Om Aca, Om Yono, Mas Hahn, Om kris, Jimmy, Daniel, Joko, Fian, Selly, Adri, Kiki, dan lain lain yang gak mungkin saya sebut satu-satu disini. Saya belajar tentang bagaimana memegang amanah, manajemen konflik, memimpin komunitas, dan tetap rendah hati ketika kita berada diatas serta tidak rendah diri ketika kita berada di bawah. Terimakasih, sekali lagi, Terimakasih
Pertarungan 4 jam demi 4 juta Rupiah dan Kebanggaan
Ikatan Keluarga Tanpa Darah






Saturday 19 January 2013

Happy Birthday Bro!

Happy birthday buat Indra Permana. Semoga segera bisa move on atau move back juga boleh haha. Nih kado dari gue, anggap aja doa :D


Buat teman-teman yang mau ngucapin birthday wishnya bisa komen dibawah ini :)

Friday 18 January 2013

Nostalgia: MABA part 2


Akhirnya MADK (Masa Adaptasi Dunia Kampus) dimulai. Jadi gue udah siap banget buat di bully sama senior-senior, tapi ternyata ini gak seperti yang gue bayangin. Kita cuma disuruh saling mengenal satu angkatan dan memahami gimana kehidupan di kampus. Dari cara belajar, tools yang digunakan, dan bagaimana cara bekerja sebagai sebuah kelompok. Disini gue perlahan memahami esensi (ciee banget dah, esensi, wow) dari kegiatan ini dan mulai menemukan apa yang disebut teman kuliahan.

Gak banyak yang gue inget tentang MADK. Pagi buta kami dikumpulin di portal buat absen dan ngebicarain tugas-tugas dari senior. Jam 7 pas, kami harus udah sampe tempat yang ditentukan dan langsung mengikuti rangkaian acara. Sorenya, setelah acara dibubarkan, kami berkumpul lagi untuk membahas poin-poin yang diberikan selama satu hari itu. Dan seterusnya.

Di awal MADK ini gue akhirnya punya yang namanya sahabat. Namanya Fikar. Waktu itu, habis magrib kami ngumpul lagi di portal buat ngapalin mars TI & Teknik. Then i saw fire burning a stick, gue minta dong hahaha. Besoknya dia ke kosan gue, langsung ngecas hpnya, terus tepar di kasur gue. Buset, ni orang baru kenal udah kayak kamar sendiri aja, well that's him. Gue gak gitu pintar bergaul jadinya ya cuma dia temen yang bener-bener deket. Sampai akhirnya dia .. (nah ini beda cerita lagi, skip skip)

Setelah baca paragraf di atas, dan sebelum lo mulai berasumsi macem-macem, gue tegasin kalo gue NORMAL.

Singkat cerita MADK udah mau selesai. Dihari terakhir kami mengikuti inaugurasi, sebagai bentuk penerimaan kami masuk sebagai warga TI oleh para senior. Setelah skenario sok marah-marah dan sok-sok lainnya, kami diterima sebagai warga TI (yeeaah!). Kompak, solid, maju bahu membahu. Kalimat yang sampai saat ini diragukan realisasinya..

Sehabis MADK, ada pembinaan lanjutan, yaitu MABIM. Apa itu mabim? Cari tahu ceritanya di post berikutnya!

.. to be continue again ..

NB: jangan cari gue di foto diatas, gak bakal ketemu.

Tuesday 15 January 2013

Naga Salju for PPIC Game 2012 #edisibuku

Aksi juara 3 yel PPIC Game 2012

Ah, akhirnya semester yang melelahkan ini selesai sudah. kalo gua cerita tentang kelompok ppic game gua, basi gak sih? gak mungkin basi lah, ini terlalu berkesan.

Belum pernah gua dapet kelompok yang dirandom kaya gini tapi bondingnya berasa banget. boleh dibilang, semester 5 itu tugas nya annoying, cape, melelahkan. tapi setiap ada kumpul PPIC, itu jadi obat. entah karena temen-temen sekelompoknya seru, atmosfer yang dibangun tim ini super oke, karena emang ini game jadinya wajib seru, atau karena semuanya? Entahlah.


Terimakasih untuk 6 minggu yang sangat berkesan :D
Kebersamaan kita merupakan kemenangan besar buat naga salju.
Juara 3 game dan juara 3 yel itu bonusnya. iya, cuma bonus

 #c3taks3jarah


Terimakasih buat Suppliers, Ingga dan Mba Rara, kalian selalu membuat deg-degan dalam hitungan, 3...2...1...
Terimakasih buat Workstations, Bang Algi, Adel (katanya ini ws 2 tercepat seangkatan), dan Elsa.
Terimakasih buat PPIC boy kita, Ekky, yang selalu bersedia diberi inputan dan kritik
Terimakasih buat Purchasing, Adit, yang setia nungguin inventory report gua
Terimakasih buat Qolbun, sampeyan GBJ nyaris gabut, tapi skenario kalo simulasi mayan oke kok
Terimakasih buat Anin, sales yang satu ini nyediain base camp dan kamarnya jadi gudang yang sebenarnya. terimakasih tendernya :D
Terimakasih buat rekan GBB gua, iper, si kocak. ah saya malas berkomentar tentang dia
Terimakasih juga buat Satrio coach yang super sabar, pejabat FUSI FTUI, bimbingannya maknyus.
Terimakasih untuk pihak lain, yang tidak suka dengan naga salju (bukan tidak suka,tp jiper kali ya tepatnya) yang akhirnya jadi suka :p dan pihak yang dari awal emang sudah suka sama naga salju

Terakhir, terimakasih buat Dia, yang bikin semangat gua ke alamanda, (walau orangnya gak ada juga) ,nyediain anduk buat mandi, sabun, sama shampoo nya.

we have done our best
Naga salju, dari TI UI
Musuh ditantang, untuk lawan kami
Siapa suruh, lawan naga salju
Dapat tepuk tangan itu juga sudah hoki

 Naga salju! S A L J U, S A L J U , SALJU!! Go go Salju go, go go salju go, NAGA SALJU!!

Wednesday 9 January 2013

Nostalgia: MABA part 1

It is 2013 now, gak kerasa gue udah di TIUI selama dua setengah tahun, lima semester penuh perjuangan disini. Tapi masi segar dalam ingatan masa-masa maba dulu. Saat euforia masuk UI masih gede banget, dimana gue akhirnya tinggal di jawa (lagi), ngekost, dan mendapat yang namanya “kebebasan”.


Well, minggu pertama di depok bisa dibilang gak jelas. Gue cuma datang hari pertama padus dan sisanya cabut terus. Akibatnya gue sama sekali gak punya teman buat diajak gila bareng atau bahkan sekedar buat ngobrol. Bukannya gue ansos atau apatis atau apalah namanya, cuma pas masa-masa padus gue gak tau kalo ternyata maba-maba TI10 dikumpulin (gak denger pengumumannya bro).


Then it's OBM time, pagi pertama masa OBM gue sms Devan (gak inget? ini seangkatan lo juga woi!) buat nanyain tentang OBM secara gue gak tau info apapun sama sekali, dan teryata... he left TIUI... the only one industrial engineering student i knew in this town is leaving, f*ck. Dan akhirnya gue yang clueless ini ngesearch twitter buat nyari yang sekelompok OBM sama gue, then i meet this girl (eh ini udah beda cerita lagi, skip~).


Singkat cerita gue ngejalanin masa OBM dengan datar (i guess chitato is wrong this time). Bangun, makan, OBM, makan lagi, main game, lagi-lagi makan (jangan tanya kenapa gue gak gemuk-gemuk, JANGAN!), tidur, dst. Sampai akhirnya gue dapet info kalo TI10 mau ngumpul di balairung buat bikin database angkatan. Sorenya gue langsung ke balairung buat ngumpulin database sekalian ketemu (akhirnya) sama angkatan sendiri. Dan gue telat haha, sampe balairung udah pada bubar tapi masih ada beberapa yang belum cabut. Gue kenalan sama yang masih ada disitu dan pulang lagi. Still nothing change at this point, i'm still alone..


.. to be continue :)

Tuesday 8 January 2013

rencana-wacana #edisipesta


Pendakian di Gunung Semeru Ditutup

LUMAJANG, KOMPAS.com - Cuaca buruk menyebabkan pendakian ke Gunung Semeru di Lumajang Jawa Timur kembali ditutup pada Selasa (8/1/2013). Penutupan pendakian untuk menghindarkan pendaki dari badai yang terjadi di gunung tertinggi di Pulau Jawa tersebut.

"Pendakian ditutup karena cuaca buruk. Dilaporkan terjadi badai di Gunung Semeru, sehingga untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan maka pendakian sementara kami tutup," tutur Kepala Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS), Dr. Ayu Dewi Utari, Selasa.

Penutupan pendakian te rsebut berdasarkan surat pengumuman BB TNBTS nomor No.PG.03/IV-21/BT.1/2013. Penutupan dilakukan 8 Januari hingga 25 Maret 2013. Penutupan pendakian tersebut sudah terjadi untuk kesekian kalinya, utamanya pada musim penghujan. Selain untuk alasan keselamatan, BB TNBTS juga perlu melakukan pemulihan kondisi ekosistem dan perbaikan rambu-rambu kawasan.

"Pada Minggu (6/1/2013) lalu, 13 pendaki dari berbagai daerah di Indonesia turun dari puncak Semeru. Mereka melaporkan terjadi badai dan hujan lebat mulai dari Ranu Kumbolo hingga Kalimati," kata Ayu.

Awalnya Ayu menuturkan TNBTS masih memantau badai tersebut apakah badai akan segera hilang. Rupanya badai tersebut tidak hilang namun justrumembesar. "Itu sebabnya kami memutuskan menutup pendakian saat ini," kata Ayu.

Pendakian ke gunung berketinggian 3676 meter di atas permukaan laut (mdpl) tersebut bisa ditempuh dari beberapa pos yaitu Cemorolawang (Probolinggo), Wonokitri (Pasuruan), Ranupani (Lumajang), Tumpang (Malang), dan Kantor BB TNBTS (Malang). Bulan Januari biasanya merupakan salah satu bulan dengan tingkat pendakian cukup besar yaitu sebanyak 26.304 pendaki pada tahun 2012.

Data dari Stasiun Klimatologi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Karangploso Malang menunjukkan bahwa di wilayah Malang Raya dan sekitarnya dalam beberapa hari ke depan akan mengalami hujan ringan-sedang, dengan kapasitas curah hujan sebesar 10 milimeter per jam.
Pendakian ditutup karena cuaca buruk. Dilaporkan terjadi badai di Gunung Semeru, sehingga untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan maka pendakian sementara kami tutup.
-- Ayu Dewi Utari
Angin dimungkinkan bertiup antara 5-40 km per jam. Adapun kelembaban antara 60-98 persen. Kondisi tersebut lembab sehingga sangat memungkinkan terjadi hujan.

"Bulan Januari-Februari selama ini memang merupakan masa-masa puncak musim penghujan. Namun warga diimbau tidak resah, melainkan tetap waspada akan kondisi cuaca yang terjadi," ujar Rahmatullah Adjie, Kepala Seksi Observasi dan Informasi BMKG Karangploso Malang. 

www.kompas.com





berita diatas mengacaukan liburan kami yang sudah SETENGAH JALAN rampung. terpaksa menyusun ulang rencana :D

Saturday 5 January 2013

know me better, judge me later :D #edisicinta


Banyak kenangan yang terjadi di 2012 ini. gua sekarang mau cerita edisi cinta (edisi buku dan pestanya menyusul) dulu deh gimana di 2012 ini. buat prolognya, bisa baca dulu di bawah ini:
"Saya merasakan betapa menyenangkannya punya seseorang yang bisa diajak berbagi segala hal. Bisa jadi teman untuk diajak sama-sama senang. Bisa juga jadi teman untuk ditanyakan pendapat tentang segala hal yang kita suka walau bahkan dia tidak suka. Bisa juga jadi teman untuk marah-marah, menangis, kesal, tetapi tetap Anda hiraukan saat dia berkata-kata karena yang penting buat Anda dia ada bersama-sama dengan Anda. Bisa juga jadi teman untuk sekadar membangunkan saat Anda terlambat bangun, teman yang mengingatkan Anda sampai-sampai Anda menyebutnya alarm, teman yang membuat Anda malas mendengarkan karena terkadang terlalu banyak bicara. Tapi teman yang Anda percaya tidak akan menyakiti Anda, tidak akan berlaku kasar pada Anda, tidak akan mengecewakan Anda. Teman yang saat bersama-sama dengan dia, Anda merasa senang, merasa tenang, merasa aman.
Saya juga merasakan betapa menyedihkannya berhenti merasakan kesenangan yang saya sebutkan barusan. Sampai mungkin saja saya harus menangis dibalik bantal supaya tidak ada yang mendengar"
cerita diatas diambil dari tumblr  seorang teman, mungkin lebih dari sekedar teman,  lebih dari itu, teman yang sempat sangat saya sayangi dan sekarang, masih saya sayangi kok. 
kisah ini dimulai dari cerita-cerita aja, banyak kesamaan yang kita punya. mulai dari harrypotter, jalan-jalan ke tempat yang belum pernah di kunjungi, nonton paduan suara, cerita-cerita, sharing masalah apapun, atau bahkan, nonton Seagames yang kebetulan diadain di jakarta. lengkapnya sih udah tergambar di prolog yang diatas itu. 
Namun semua harus berakhir karena beberapa symptoms and rootcauses yang memang sangat sulit untuk di gapai dan di runtuhkan, walau dengan banyak kesamaan tersebut.
tulisan ini gua buat bukan untuk bergalau gundah gulana atau pamer ke akraban, tapi harapannya bisa jadi pelajaran buat temen temen pembaca, untuk tidak main api, apalagi dalam hubungan yang mengalami perbedaan kepercayaan. percaya deh, ini sangat sulit. tapi kalo temen temen nekat, silahkan coba :D selamat pagi, selamat beraktivitas!